Beruntunglah bagi kamu yang
sedang membaca artikel ini. Karena dalam beberapa menit kedepan kamu akan berada sepuluh
langkah lebih jauh dalam menggapai mimpimu untuk studi di luar negeri, terutama
Italia. Sepuluh beasiswa ini pantas kamu usahakan yang bisa jadi akan membantu
kamu untuk memenuhi target dalam daftar mimpi-mimpi yang sudah kamu tulis. Beasiswa studi untuk, Bachelor, Master Degree, Doktoral, Beasiswa studi Bahasa Italia dan Beasiswa Projects.
1. Italian Government Scholarships for Foreign Students
Ini adalah beasiswa untuk mahasiswa internasional dan mahasiswa dari Italia.
Dengan beasiswa ini kamu bisa belajar di jenjang Master’s Degree (Laurea
Magistrale 2° ciclo), studi jenjang Higher Education in Arts, Music, and Dance
(AFAM), PhD Program, beasiswa penelitian, dan beasiswa untuk kamu yang ingin
belajar Bahasa Italia.
Besarnya beasiswa beragam sesuai
dengan jenjang yang kamu pilih. Klik link di bawah ini untuk info lebih lanjut.
2. EDISU Piemonte Scholarships
Piemonte adalah salah satu
regional wilayah Italia bagian utara. Beasiswa ini adalah untuk kamu yang ingin
studi di the Politecnico of Torino, The University of Torino, The University of Eastern Piedmont untuk jenjang Bachelor dan Master
Degree, atau PhD. Beasiswa ini termasuk biaya tuition fees dan asrama.
Kabar baiknya,
sepanjang yang saya tahu, hampir semua applicants yang mendaftar dengan
persyaratan lengkap sesuai dengan deadline, akan mendapatkan beasiswa ini. Sebagian
besar teman teman kelas saya memiliki beasiswa ini. Klik link di bawah untuk informasi lengkap.
3. Bologna University Study Grants for International Students
Ini adalah beasiswa khusus untuk studi di Bologna University. Besarnya bisa
mencapai 11000 euros. Beasiswa ini diperuntukkan untuk internasional
students yang akan studi Bachelor dan Magister. Informasi lebih lengkap bisa
kamu dapatkan di sini.
4. University of Pavia International Scholarships for Developing Country Students
Seperti namanya, beasiswa ini
adalah khusus untuk mahasiswa yang berasal dari negara berkembang yang berkeinginan untuk studi di University of Pavia. Ada beberapa bidang studi yang menyedikan
beasiswa ini, diantaranya Electronic Engineering, Industrial Automation
Engineering, Economics, Finance and International Integration, International
Business and Entrepreneurship, Molecular Biology and Genetics, World Politics
and International Relations.
Klik link di bawah untuk informasi lebih lanjut.
5. Politecnico di Milano Merit-Based Scholarships for International Students
Kamu mau studi di Milan? Jika iya, ini adalah beasiswa yang cocok
untuk kamu. Beasiswa ini terutama diperuntukkan untuk studi Master of Science program. Beasiswa yang
diberikan bisa mencapai 10000 euros setiap tahun. Untuk deadline dan informasi
lainnya bisa kamu kunjungi link berikut.
6. Politecnico di Torino International Scholarships
Ini adalah kampus tempat saya
belajar. Politecnico di Torino adalah universitas untuk kamu yang ingin studi dalam bidang engineering atau architecture. Beasiswa ini mencakup beasiswa untuk program Bachelor,
Master Degree dan PhD. Ada setidaknya 6 jenis beasiswa yang diberikan, terdiri
dari beasiswa untuk tuition fees, projects, dan full schollarships selama
studi. Informasi lengkap ada di link ini.
7. University of Padova Scholarships for All Degree Courses
University of Padova ini juga
memberikan beragam beasiswa untuk mahasiswa. Bisa untuk studi bidang Bachelor, Magister atau PhD. Ada setidaknya 9 jenis beasiswa yang berbeda tergantung kebutuhan
kamu. Informasi lengkap bisa kamu klik link berikut.
8. Scuola Normale Superiore PhD Scholarships
Nama universitasnya adalah Scuola Normale Superiore. Ini adalah beasiswa khusus
bagi mereka yang berkeinginan studi Doktoral. Beasiswa ini mencakup tuition
fees, other fees, and biaya hidup juga termasuk. Posisi PhD yang terbuka
tergantung kebutuhan mereka. Selalu ikuti link berikut jika buat kamu yang mau
studi Doktoral.
9. Beasiswa yang disediakan oleh The Ministry of Foreign Affairs and International Cooperation
Ada beberapa project beasiswa
setiap tahun yang disediakan. salah satu yang paling terkenal adalah beasiswa
INVEST YOUR TALENT IN ITALY. Ini adalah beasiswa yang diperuntukkan untuk
negara Azerbaijan, Brazil, Colombia, Egypt, Ethiopia, Ghana, India, Indonesia,
Iran, Kazakhstan, Mexico, People's Republic of China, Tunisia, Turkey, Vietnam. Beasiswa ini dibuka setiap tahun.
Informasi selengkapnya kamu bisa kunjungi link berikut.
10. Beasiswa dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP)
Beasiswa ini adalah khusus untuk studi jenjang magister dan doctoral yang
bisa di dalam dan di luar negeri. Salah satunya adalah Italia. Daftar
universitas tujuan selalu di update setiap tahun. Biaya beasiswa mencakup segala
kebutuhan utama perkuliahan dan untuk kehidupan sehari hari dan beberapa beasiswa
tambahan lain. Informasi selengkapnya klik link di bawah.
Ingat! jika kamu sudah mempunyai
tujuan. Pegang erat tujuan itu, usaha, berdoa dan jangan pernah menyerah!
Saat ini saya sedang studi Magister di Politecnico di Torino dengan jurusan
Automotive Engineering. Beasiswa yang saya dapatkan adalah beasiswa LPDP. Jika
kamu punya pertanyaan, komentar, saran, bisa kamu tulis di kolom komentar. Semoga
bermanfaat.
Aan Yudianto
MSc Automotive Engineering - Politecnico di Torino ITALY
0 comments:
Posting Komentar